PDM Kabupaten Magelang - Persyarikatan Muhammadiyah

 PDM Kabupaten Magelang
.: Home > Berita > Muhammadiyah Muntilan Gelar MUSYPIMCAB, PCNA Usulkan Adanya Biro Jodoh Bagi Kader

Homepage

Muhammadiyah Muntilan Gelar MUSYPIMCAB, PCNA Usulkan Adanya Biro Jodoh Bagi Kader

Selasa, 26-03-2013
Dibaca: 2620

Agenda Muhammadiyah dalam usaha dakwah dan tajdid untuk terwujudnya masyarakat Islam yang sebenar-benarnya semakin berat di tengah kehidupan yang sarat dengan berbagai tantangan ini. Bagaimana Muhammadiyah mewujudkan usaha melalui amal usaha, program, dan kegiatannya dalam berbagai aspek kehidupan benar-benar terlaksana secara optimal, sehingga kehadiran gerakan Islam ini semakin membawa pencerahan bagi seluruh Ummat.

Peran Muhammadiyah harusnya nyata dalam menjawab kebutuhan ummat seperti bagaimana melayani para petani, melayani para kaum dhuafa dan juga ummat yang membutuhkan Muhammadiyah. Peran kebangsaan Muhammadiyah juga di nanti ditengah carut marutnya kehidupan negara ini, Muhammadiyah harus berani meluruskan minimal di tataran kehidupan pribadi, dan masyarakat atau jamaa’ah itu sendiri. Hal ini disampaikan oleh Ketua Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Muntilan  Bapak. KH. Suratin Rahmat dalam Pidato Iftitah Musyawarah Pimpinan Cabang Muhammadiyah Muntilan, yang dilaksankan di Ketep Pass Sawangan pada tanggal 12 Jumadil Tsani 1434 H atau 24 Maret 2013.

Dalam acara yang mengambil tema, “ Meneguhkan Ideologi, mencerahkan nurani tiada henti menyinari negeri “, diharapkan akan disusunya beberapa program dalam rangka peneguhan ideologi kader muhammadiyah, sehingga semakin mantap dalam bermuhammadiyah. Juga pada kegiatan ini menekankan pada tumbuhnya amal usaha dalam bidang pendidikan dan kesehatan sehingga muhammadiyah dapat membawa kemanfaatan bagi seluruh umat manusia.

Pada kesempatan itu juga hadir KH. Abdul Malik selaku wakil ketua PDM Kabupaten Magelang untuk membuka kegiatan tersebut. Acara tersebut dihadiri oleh Seluruh Anggota PCM Muntilan berserta Majelis, serta Pimpinan Amal Usaha Muhammadiyah se Kecamatan Muntilan. Hadir Juga dalam kesempatan itu beliau bapak Drs.H Edy Haryanta selaku Kepala SMK Muhammadiyah 2 Muntilan, dalam kesempatannya beliau menegaskan Bahwa saatnya Amal Usaha Muhammadiyah melakukan konsolidasi dan semangat kebersamaan untuk Maju Bersama, menjadi amal usaha Muhammadiyah yang bisa berjaya dan terus menyinari negeri bahkan menyinari dunia.

Acara tersebut terdapat agenda tanggapan dari PRM dan ORTOM. PCNA dalam pandangan umumnya menyampaikan kekhawatiran yang menimpa anggota-anggotanya. Banyak dari anggota PCNA yang menikah diluar keluarga Muhammadiyah sehingga banyak pula yang tidak aktif untuk berkiprah kembali. Melihat hal tesebut PCNA menghimbau kepada PCM untuk mengadakan forum ta’aruf bagi kader (Biro Jodoh) sehingga kader dari PCNA mendapatkan jodohnya di lingkungan keluarga Muhammadiyah. (Untung Supriyadi, S.Pd.I)


Tags:
facebook twitter delicious digg print pdf doc Kategori:



Arsip Berita

Berita

Agenda

Pengumuman

Link Website